Bupati Sambut Kedatangan Jamaah Haji Blora 2024

SHARE:

Seluruh jamaah haji asal Kabupaten Blora yang berangkat pada musim haji 2024 telah kembali ke kampung halaman dengan selamat. Rabu (17/7/202...

Seluruh jamaah haji asal Kabupaten Blora yang berangkat pada musim haji 2024 telah kembali ke kampung halaman dengan selamat. Rabu (17/7/2024) sore, sebanyak 171 orang jamaah dari Kloter 84 tiba di Pendopo Rumah Dinas Bupati Blora. Kemudian, pada Kamis (18/7/2024) pagi, sebanyak 107 jamaah haji dari Kloter 85 juga telah tiba kembali di Blora. Sisa jamaah yang tergabung dalam Kloter 86 SOC tiba pada Kamis (18/7/2024) sore, menjadikan Kloter 86 SOC sebagai kloter terakhir jamaah haji dari Kabupaten Blora.

Kedatangan Kloter 86 SOC di Gedung Sasono Suko, Cepu, disambut langsung oleh Bupati Blora, H. Arief Rohman, bersama jajaran Forkompimcam Cepu. Dalam sambutannya, Bupati Arief Rohman mengucapkan selamat datang kembali di kampung halaman dan bersyukur karena seluruh jamaah haji Kabupaten Blora dapat melakukan ibadah dengan lancar dan kembali dalam kondisi sehat.

"Senang rasanya hari ini bisa menyambut kedatangan tamu-tamu Allah SWT yang telah usai melaksanakan ibadah haji. Selamat datang, sugeng rawuh di Kabupaten Blora. Kami sangat bersyukur semuanya dalam kondisi sehat, kembali utuh tidak ada yang tertinggal. Kami yakin Bapak Ibu semuanya menjadi haji yang mabrur," ucap Bupati Arief, disambut jawaban aamiin dari para jamaah.

Bupati Arief, yang akrab disapa Gus Arief, mengajak seluruh jamaah haji Kabupaten Blora yang baru tiba untuk berdoa bersama agar Blora semakin baik, pembangunan lancar, dan diberkahi oleh Allah SWT.

"Kedepan, kami bersama Kantor Kemenag juga akan segera melaksanakan pertemuan jamaah haji agar semuanya bisa ikut bergabung dalam organisasi IPHI atau Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia Kabupaten Blora. Semua itu agar persaudaraan dan silaturahmi yang terbangun selama menjalankan ibadah haji di Tanah Suci tetap terjalin meskipun sudah kembali ke tanah air," ungkap Bupati.

Bupati berharap keberadaan IPHI ke depan bisa berkontribusi positif dalam pembangunan keagamaan dan sosial bagi masyarakat Kabupaten Blora. Waskito Tunggul Nusanto, salah satu perwakilan jamaah haji Kloter 86, mengucapkan terima kasih kepada Bupati dan semua pihak atas sambutan dan pelayanan yang diberikan selama pelaksanaan ibadah haji.

"Terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Blora atas pelayanan selama pra hingga pasca ibadah haji. Terimakasih juga penyambutan jamaah kloter 86 bisa dilakukan di Cepu, jadi lebih efektif. Semoga tahun depan bisa disini lagi," pungkas Waskito.

Pada tahun 2024, jumlah jamaah haji asal Blora sebanyak 635 orang. Semua keberangkatan dilepas langsung oleh Bupati Arief dari Pendopo ke Asrama Haji Donohudan Boyolali pada bulan Juni 2024. Prosesi pemberangkatan tahap pertama dilakukan untuk Kloter 84 SOC dengan 171 jamaah calon haji dan 2 Petugas Haji Daerah (PHD). Tahap kedua untuk Kloter 85 dengan 351 jamaah dan 3 PHD. Tahap ketiga untuk Kloter 86 SOC. Sayangnya, satu jamaah dari Kloter 85 meninggal dunia di Tanah Suci Mekkah, sehingga hanya 634 jamaah haji yang tiba di Kabupaten Blora.

Nama

Berita Blora,558,Berita DPRD,31,Berita Jateng,8,Berita Pusat,6,Budaya,30,Desa,27,Download,1,Ekonomi,25,Event,37,geologi,1,gerakan,6,Infrastruktur,24,Investasi,2,Kamtibmas,9,keluarga,3,Kemanusiaan,4,Kesehatan,38,Ketahanan Pangan,1,Korupsi,1,Layanan,7,Lingkungan HIdup,13,Lowongan Kerja,1,Olahraga,14,Opini Blora,15,Pemerintahan,40,Pemuda,5,Pendidikan,58,Perbankan,1,Perempuan,2,Pertambangan,1,pertanahan,1,Pertanian,17,Pilkades Serentak,2,Polhukam,107,Politik,71,Produk,3,Publik Figur,7,religi,2,Sastra,1,Sosial,63,TNI,9,Ulasan Produk,3,umkm,1,Wisata,5,
ltr
item
BLORAWEB: Bupati Sambut Kedatangan Jamaah Haji Blora 2024
Bupati Sambut Kedatangan Jamaah Haji Blora 2024
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgO0iGqgBZnVbMx5qBIr9AYnIQn9QVujDt9wEpO_9neoOvBHg_lQUmVT0p4n3ybE2TjGZ6z72-NBkRe72qtscQzxECCBSbeahFpHXJv0dvZIgdoZ1ydx_uG6thQl2ubof0NuBj-bfivPXLuxboBsAQe83qtFYsyEDYw44v8gB5NRK_xNbE-T533UbWazUs/w640-h426/WhatsApp%20Image%202024-07-18%20at%2020.37.41.jpeg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgO0iGqgBZnVbMx5qBIr9AYnIQn9QVujDt9wEpO_9neoOvBHg_lQUmVT0p4n3ybE2TjGZ6z72-NBkRe72qtscQzxECCBSbeahFpHXJv0dvZIgdoZ1ydx_uG6thQl2ubof0NuBj-bfivPXLuxboBsAQe83qtFYsyEDYw44v8gB5NRK_xNbE-T533UbWazUs/s72-w640-c-h426/WhatsApp%20Image%202024-07-18%20at%2020.37.41.jpeg
BLORAWEB
https://www.bloraweb.com/2024/07/bupati-sambut-kedatangan-jamaah-haji-blora-2024.html
https://www.bloraweb.com/
https://www.bloraweb.com/
https://www.bloraweb.com/2024/07/bupati-sambut-kedatangan-jamaah-haji-blora-2024.html
true
8304592902863202145
UTF-8
Muat Semua Berita Berita Tidak Ditemukan LIHAT SEMUA Baca Balas Batal Balas Delete By Home HALAMAN POSTS Lihat Semua REKOMENDASI UNTUK ANDA KATEGORI ARSIP CARI SELURUH BERITA Not found any post match with your request Back Home Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jumat Sabtu Ming Sen Sel Rab Kam Jum Sab Januari Februari Maret April Mei Juni Juli Agustus September Oktober November Desember Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Ags Sep Okt Nov Des Baru 1 menit lalu $$1$$ menit lalu 1 jam lalu $$1$$ jam lalu Kemarin $$1$$ hari lalu $$1$$ minggu lalu lebih dari 5 minggu lalu Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content