Kadang, tidak semua orang suka melihat kebaikan. Sebuah pengalaman hidup seorang Kades di Banjarejo Blora Jawa Tengah.
Pilkades serentak 2023 Kabupaten Blora diramaikan dengan banyaknya calon Kades Petahana yang akan bertarung di Pilkades serentak pada juli mendatang . Salah satu calon Kades Petahana yang turut Pilkades serentak yakni Margono yang akan mengikuti Pilkades desa Bulutoro Kecamatan Banjarejo Kabupaten Blora .
Ditemui Media di Kantor desa pada Selasa (16/5/2023), Margono terlihat sederhana dengan mengenakan pakaian batik khas Blora memulai perbincangan dan bercerita banyak tentang pengalaman kepemimpinannya sebagai kepala desa.
Ia justru meminta media massa mendengar langsung testimoni dari masyarakat Desa Buluroto bukan dari dirinya.
"Kadang melihat kebaikan itu, tidak semua orang suka. Silahkan mendengarkan testimoni langsung dari masyarakat," ujarnya.
Kades Harus Mampu Mengelola Sumber Daya di Desanya
Margono mengaku akan maju dan siap kembali mencalonkan diri sebagai kades Buluroto,mudah - mudahan sehat dan yang terpenting kembali diberi amanah oleh masyarakat jika saya kembali terpilih menjadi pemimpin desa Buluroto dirinya akan melanjutkan program yang sudah berjalan.
Atas dasar tersebut, kata Margono, seorang Kades selaku penyelenggara pemerintahan yang berada di garis terdepan, seyogyanya dapat melaksanakan tugas kepemimpinannya secara dinamis hingga tidak terjebak pada rutinitas.
Selain itu, katanya, seorang Kades juga harus mampu menggali dan memanfaatkan segala sumber daya yang ada, baik sumber daya alam maupun sumber daya manusia, sehingga mampu membawa desa ke arah perubahan yang lebih baik lagi.
Pada bagian lain, Margono menegaskan, dalam melaksanakan tugas dan fungsinya, seorang Kades harus memperhatikan masukan yang bersumber dari semua elemen yang ada. Baik itu aparatur pemerintah desa lainnya, Badan Perwakilan Desa (BPD) serta lembaga-lembaga sosial lainnya.
"Sebagai mitra kerja, seorang Kades harus benar-benar dapat bekerjasma dengan BPD dan menumbuhkembangkan serta memanfaatkan segenap potensi sumber daya yang ada untuk dikelola secara arif dan bijaksana untuk kemajuan desa, bukan justru sebaliknya", tegas Margono.
Implementasi Manajemen Desa yang Profesional yang Akuntabel
Kemudian, kata Margono lagi, dalam melaksanakan tugas pemerintahan, seorang Kades diharapkan mampu melaksanakan sistem manajemen yang profesional serta dapat dipertanggungjawabkan secara transparan dan akuntabel kepada masyarakat, kepada pemerintah maupun kepada Tuhan Yang Maha Esa
Perlu diketahui,sebanyak 27 desa tersebar di 13 kecamatan di Kabupaten Blora akan melaksanakan Pilkades) serentak 8 Juli 2023.
Sesuai Keputusan Bupati Blora No. 144/122/2023 tanggal 27 Februari 2023 tentang penetapan pelaksanaan Pilkades serentak di Kabupaten Blora tahun 2023, Pilkades serentak akan digelar hari Sabtu Kliwon (8 Juli 2023), dan sebelumnya ada tahapan-tahapan yang wajib dilaksanakan. (AW)